5 Model Rambut Untuk Pipi Tembem
Merampingkan penampilan selain menggunakan model baju yang cocok juga bisa dengan menata gaya rambutnya. Penataan rambut yang benar dapat merubah penampilan yang terlihat gemuk akan menjadi ramping. Berikut beberapa model rambut untuk pipi tembem agar terlihat ramping yang bisa anda terapkan untuk merubah penampilan.
1. Menata Belahan Rambut

Hindari menata rambut dengan model belahan di tengah karena akan membuat wajah anda menjadi semakin terlihat lebar. Belahan rambut bagi anda berpipi tembem disarankan berada disamping atau bisa dengan belahan rambut model zig-zag.
2. Membuat Poni Rambut Kesamping

Model rambut berponi yang baik bagi pemilik pipi tembem adalah poni samping. Model poni samping akan membuat orang yang meilhat menjadi tertuju pada mata anda bukan pada pipi.
Artikel menarik lainnya: Tips Menata Rambut Tipis Agar Terkesan Tebal
3. Model Rambut Berombak

Pipi tembem akan menjadi terlihat tirus jika model rambutnya dibuat berombak. Jika membiarkan rambut panjang dan jatuh lurus tentu akan membuat pipi semakin menonjol, jadi berikan efek ombak pada gaya rambut Anda.
4. Gaya Rambut Updo diatas Kepala

Rambut updo diatas kepala dapat membuat wajah anda menjadi semakin panjang sehingga tidak terlihat bulat dan tembem.
5. Gaya Rambut Updo Setengah

Updo pada penataan rambut bagi yang berpipi tembem bisa juga dilakukan setengah agar tidak terlihat semua bagian pipinya, dengan membiarkan rambut bawah terurai akan membuat penampilan wajah menjadi terlihat ramping.